POSBINDU UPAYA CEGAH PTM DI LINGKUNGAN FK UNS

 

Dalam upaya meningkatkan peran serta masyarakat dalam pencegahan dan penemuan dini faktor risiko PTM, maka FK UNS mengadakan kegiatan posbindu. Posbindu tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 24 Agustus 2024 yang bertempatan di auditorium FK UNS. Menurut ibu Vitri Widyaningsih, dr., MS, Ph.D. selaku ketua bagian IKM FK UNS, Posbindu adalah kegiatan pemantauan dan deteksi dini faktor risiko PTM seperti hipertensi, diabetes melitus, jantung, kanker yang semakin bertanbah banyak.

Kegiatan pada posbindu diawali pelayanan dengan registrasi, kemudian melakukan wawancara kepada peserta yang berkaitan dengan faktor risiko PTM, selanjutnya dilakukan pengecekan berat badan;tinggi badan; serta lingar perut, lalu dilakukan pemeriksaan berupa tekanan darah;kadar gula darah;kadar Kolesterol; serta kadar asam urat, dan diakhiri dengan kegiatan konseling.

Peserta dalam kegiatan ini bukan hanya segenap sivitas akademika FK UNS tetapi juga terbuka untuk umum. Meraka dapat datang guna melakukan screening kesehatan dengan dibantu para koas FK UNS. Diharapkan setelah mengetahui hasil pemeriksaan, meraka dapat mengambil langkah preventif yang tepat guna mencegah PTM sejak dini.

Animo peserta sangat tinggi untuk kegiatan tersebut, terbukti dengan banyaknya peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut melebihi target yang ditetapkan. Melihat respon positif dan antusiasme yang tinggi itu, membuat FK UNS berencana membuat agenda kegiatan serupa untuk kedepannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *